Rapat Koordinasi Persiapan Launching Koperasi Merah Putih di Kelurahan Lempake, Senin (14/7/2025).SAMARINDA – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda menyatakan dukungan penuh terhadap program nasional Koperasi Merah Putih yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto. Koperasi yang dibentuk di tingkat desa dan kelurahan ini tengah dipersiapkan secara masif di seluruh wilayah Samarinda.
Hal itu ditegaskan Asisten II Sekretariat Daerah Kota Samarinda, Marnabas Patiroy, saat membuka Rapat Koordinasi Persiapan Launching Koperasi Merah Putih di Kelurahan Lempake, Senin (14/7/2025). Rapat berlangsung di Kantor Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (DPPKUKM) Provinsi Kalimantan Timur.
“Koperasi Merah Putih adalah program unggulan Presiden. Karena itu, kita wajib mendukung penuh. Semua potensi akan kita kerahkan untuk menyukseskan program ini,” ujar Marnabas.
Ia menambahkan bahwa Wali Kota Samarinda, Andi Harun, telah memberi arahan langsung agar semua pihak di Pemkot siap menyambut peluncuran koperasi tersebut.
“Pak Wali sangat serius. Kita sudah diminta menyiapkan semua hal, termasuk menyambut launching nasional pada 21 Juli nanti,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala DPPKUKM Provinsi Kaltim, Heni Purwaningsih, menjelaskan bahwa Presiden Prabowo akan meluncurkan Koperasi Merah Putih secara serentak di seluruh Indonesia, Senin (21/7/2025), pukul 10.50 WITA. Acara pusat akan digelar di Desa Balangan, Klaten, Jawa Tengah, dan disiarkan langsung melalui video konferensi ke seluruh daerah.
Kalimantan Timur akan mengikuti peluncuran nasional ini secara virtual dari Kelurahan Lempake, Samarinda.
“Pak Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud, dan Wali Kota Samarinda akan hadir langsung di Lempake untuk mengikuti kegiatan ini,” ujar Heni.
Ia memastikan persiapan di Samarinda terus dimatangkan agar acara berjalan lancar. Koperasi Merah Putih ditargetkan hadir di setiap kelurahan dan desa di seluruh Indonesia untuk memperkuat ekonomi kerakyatan dari tingkat bawah.
Program ini menjadi langkah awal membangun sistem ekonomi yang adil dan merata, dengan memberdayakan masyarakat secara langsung lewat koperasi.
Pemkot Samarinda berharap kehadiran Koperasi Merah Putih mampu menjadi motor penggerak ekonomi lokal. Terutama bagi pelaku usaha mikro dan kelompok masyarakat produktif di tingkat kelurahan.
“Kami ingin Koperasi Merah Putih bukan hanya formalitas, tapi benar-benar aktif dan bermanfaat bagi warga,” pungkas Marnabas.
[DIAS]
Tidak ada komentar